Never Give Up
Kemarin seorang sahabat yang selalu membantu dan mensuppportku selama ini, yang sudah aku anggap seperti kakak kandungku sendiri memberiku secarik kalimat bagus, kalimat motivasi buatku. Dengan situasinya yang tak jauh beda denganku membuatnya mengerti banyak tentang perasaanku.
Kalimat yang dia kirim kurang lebih seperti ini setelah saya edit sesuai penulisan yang benar.
“Tumbuhan, hewan, langit semua menyebut asma Allah. Dalam hidup tiap makluk Allah akan selalu diberi cobaan, pohon dengan kekeringan, penebangan dan lain-lain. Langit dengan polusi udara, teriknya mentari. Hewan memangsa dan dimangsa. Semua sudah sesuai dengan kemampuan masing-masing. Dan mereka semua tidak mengeluh melainkan selalu menunjukan kuasa Allah kepada mahluk yang namanya manusia, lantas masih kah kita mengeluh atas cobaan yang diberikanNya? Kita diberikan cobaan itu sebenarnya untuk kita sendiri, bersyukurlah karna dengan cobaan itu Allah sedang memperhatikan kita. Ambil hikmah.”
Semoga kalimat tersebut tidak hanya bermanfaat bagiku, tapi juga kalian yang sedang menghadapi cobaan hidup. Gambate.. Goodluck.. Barakallah.. Amien.. (˘ʃƪ˘)
komentar